Sabtu, 01 Maret 2014

Pengertian DDoS

Pengertian DDoS
Pengertian DDoS dapat dimulai dari singkatannya. DDOS, singkatan dari Distributed Denial of Service. Pengertian DDoS secara singkat adalah suatu jenis serangan DoS di mana sistem diorganisir yang terdiri dari lebih dari 1 komputer yang digunakan untuk menargetkan satu sasaran sehingga menyebabkan Denial of Service (DoS). Mari kita bahas pengertian DDoS secara lebih mendalam.
Masih mengenai pengertian DDoS, menurut laporan eSecurityPlanet, dalam serangan DDoS, lalu lintas yang masuk membanjiri korban berasal dari berbagai sumber yang jumlahnya bisa mencapai ratusan, ribuan bahkan lebih dari itu. Hal ini menjadikan serangan DDoS lebih efektif. Karena tidak mungkin untuk menghentikan serangan hanya dengan memblokir satu alamat IP saja. Selain itu, sangat sulit untuk membedakan lalu lintas pengguna yang sah dan lalu lintas serangan DDoS ketika serangan terjadi.




Analogi Pengertian DDoS
Analogi pengertian DDoS ini akan memudahkan anda untuk memahaminya. Apakah Anda pernah mencoba untuk membuat panggilan telepon tapi tidak bisa karena semua sirkuit telepon sedang sibuk? Hal ini mungkin terjadi pada hari libur besar seperti Idul Fitri atau natal.
Alasan Anda tidak bisa melakukan panggilan ini karena sistem telepon dirancang untuk menangani panggilan dengan jumlah terbatas pada waktu bersamaan. Batas tersebut ditentukan dengan mempertimbangkan kemampuan hardware penyedia jasa telepon. Jika jumlah total panggilan meningkat tinggi, maka bisa saja bagi perusahaan telepon untuk menyediakan kapasitas yang lebih besar untuk memenuhi permintaan itu. Namun, jika jumlah panggilan meningkat terlalu tinggi maka hardware yang disiapkan oleh penyedia jasa tidak akan mampu menahan beban panggilan sehingga mengakibatkan jaringan telepon menjadi lumpuh total. Seperti itulah pengertian DDoS
Bayangkan seorang hacker ingin menyerang sistem telepon dan membuat sistem tidak dapat digunakan oleh pelanggan telepon. Bagaimana mereka melakukan hal ini? Salah satu cara adalah dengan membuat panggilan yang sangat banyak dalam upaya untuk membuat semua sirkuit yang sibuk. Jenis serangan ini disebut denail of service atau DoS. Pada dasarnya, penyusup telah menyebabkan sistem telepon lumpun sehinggal tak mampu memberikan layanan kepada pelanggan. Hal ini tidak mungkin dilakukan sendiri oleh satu orang dengan satu pesawat telepon. Untuk melakukan hal ini memerlukan panggilan sebanyak mungkin. Akan lebih baik jika banyak orang dari banyak tempat melakukan panggilan dalam waktu yang bersamaan. Nah serangan seperti inilah yang disebut distributed denial of service, atau DDoS.

Pengertian DDoS dan Contoh Sederhana
Berikut ialah pengertian DDoS dan contoh sederhananya. Sistem komputer juga dapat diserang dengan DoS dan serangan DDoS. Misalnya contoh yang paling mudah, mengirimkan surat elektronik dalam jumlah yang luar biasa banyaknya kepada seseorang dapat mengakibatkan disk komputernya penuh sehingga tidak dapat menerima email baru bahkan tak dapat membuat file baru atau mengedit file. Ini berarti bahwa orang-orang yang menggunakan komputer tersebut tidak dapat menerima email baru sama sekali.
Untuk menghilangkan jejak agar lebih sulit ditemukan hacker mendistribusikan serangan mereka di seluruh komputer di zona waktu yang berbeda, yurisdiksi hukum yang berbeda, dan dengan administrator sistem yang berbeda. Hacker juga membuat lalu lintas elektronik mereka tampak dari komputer yang berbeda-beda. Ini disebut spoofing IP, dan itu adalah metode yang umum digunakan untuk menyamarkan dari mana asal serangan. Jika sumber serangan ini tidak diketahui, sulit untuk menghentikannya, memberikan kesempatan bagi hacker untuk melakukan hal yang jadi tujuannya.

Pengertian DDoS Langkah Penanggulangan
Tidak ada solusi jangka pendek untuk menghilangkan serangan DDoS. Semua sistem memiliki limit kemampuan mereka sendiri. Salah satu cara untuk membuat sistem yang lebih survivable adalah untuk meningkatkan limit tersebut, sumber daya makin banyak, semakin baik kualitas suatu sistem kemungkinan sistem akan bertahan terhadap DDoD semakin meningkat. Untuk meningkatkan batas sistem telepon, perusahaan telepon menambahkan sirkuit yang lebih. Untuk layanan web, webmaster dapat meningkatkan kualitas server hosting websitenya. Demikian artikel singkat mengenai pengertian ddos kali ini.



 Tips bermain HYIP : Mengenal DDOS
DDOS (Distributed Denial of Service) menurut mbah wiki adalah jenis serangan terhadap sebuah komputer atau server di dalam jaringan internet dengan cara menghabiskan sumber (resource) yang dimiliki oleh komputer tersebut sampai komputer tersebut tidak dapat menjalankan fungsinya dengan benar sehingga secara tidak langsung mencegah pengguna lain untuk memperoleh akses layanan dari komputer yang diserang tersebut.
Dalam sebuah serangan Denial of Service, si penyerang akan mencoba untuk mencegah akses seorang pengguna terhadap sistem atau jaringan dengan menggunakan beberapa cara, yakni sebagai berikut:
·        Membanjiri lalu lintas jaringan dengan banyak data sehingga lalu lintas jaringan yang datang dari pengguna yang terdaftar menjadi tidak dapat masuk ke dalam sistem jaringan. Teknik ini disebut sebagai traffic flooding.
·        Membanjiri jaringan dengan banyak request terhadap sebuah layanan jaringan yang disedakan oleh sebuah host sehingga request yang datang dari pengguna terdaftar tidak dapat dilayani oleh layanan tersebut. Teknik ini disebut sebagai request flooding.
·        Mengganggu komunikasi antara sebuah host dan kliennya yang terdaftar dengan menggunakan banyak cara, termasuk dengan mengubah informasi konfigurasi sistem atau bahkan perusakan fisik terhadap komponen dan server.
Bila dilihat dari penjelasan diatas DDOS attack dapat menyebabkan suatu situs website menjadi lambat atau bahkan tidak dapat diakses sama sekali akibatnya banyaknya pengunjung secara bersamaan yang masuk ke dalam situs. Pesan Error 404 page not found akan muncul di web browser anda. Untuk dapat melihat suatu situ up apa tidak anda dapat mengecek ke sini.
Bagaimana bila terjadi di suatu situs HYIP? Kalau saya sebagai investor tentu saja tidak tenang, karena saya tidak dapat melihat perkembangan account saya, atau yang lebih menjengkelkan bila tiba saatnya withdraw saya tidak dapat melakukannya sama sekali. Tentu anda akan kesal bukan? Bagaimana dengan investor lain yang baru akan menamkan deposit di situs HYIP tersebut? Takut adalah alasan yang paling wajar diutarakan oleh para calon investor tersebut. Bagaimana tidak ini masalah uang bung!

Mengapa  para hacker banyak yang mencoba menyerang situs HYIP? Segala sesuatu yang berhubungan dengan uang pasti akan mengundang semut semut nakal. Mereka mencoba untuk memeras admin. Seorang hacker meminta tebusan beberapa $$$ dengan berjanji tidak akan menyerang situs HYIP tersebut. Hal yang sepertinya menjadi sisi kelam seorang admin dan semuanya pasti pernah merasakan hal tersebut. Tidak terbukanya situs HYIP akan menyebabkan tidak adanya investor baru yang masuk, hilangnya kepercayaan para investor lama yang berakibat fatal bagi perputaran uang di suatu HYIP. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
 
Blogger Templates